Pertemuan Rutin IPHI Ranting Bangunharjo & Penyambutan Jamaah Haji Tahun 2024
Sarif Jabroni, Anto & Yahya 21 Juli 2024 15:09:10 WIB
Pertemuan Rutin IPHI Ranting Bangunharjo dan Penyambutan Jamaah Haji Tahun 2024
Olemh : Sarif Jabroni Dan Anto
( Bangunharjo, 21/7 ) - Pertemuan rutin Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Ranting Bangunharjo pada hari Ahad, 21 Juli 2024, berlangsung khismat dan penuh berkah. Acara yang digelar di Pendopo Kalurahan Bangunharjo ini juga sekaligus menyambut para anggota baru jamaah haji yang baru pulang menunaikan ibadah haji pada tahun 2024.
Hadir dalam acara tersebut antara lain Ketua Ranting IPHI Bangunharjo, H. Ali Kusno, dan Ketua Cabang IPHI Kapanewon Sewon, KH Hasyim Turmudzi. Dari pihak KUA Sewon, KH Mustafied Amna turut memberikan dukungannya. Perwakilan Pemerintah Kalurahan Bangunharjo hadir Kamituwo Bapak Rohmadi.
Acara dimulai dengan sambutan sambutan oleh pengurus ranting san cabang serta doa bersama yang dipimpin oleh KH. Mustafied Amna, memohon keberkahan dan keselamatan bagi seluruh jamaah haji yang hadir serta keluarga besar IPHI Bangunharjo. Dalam sambutannya, H. Ali Kusno menyampaikan rasa syukur dan bahagia atas kembalinya para jamaah haji dengan selamat, serta berharap agar mereka dapat menjadi teladan yang baik di masyarakat.
Acara yang penuh berkah ini disempurnakan dengan santunan kepada anak yatim yang ada di Kalurahan Bangunharjo. Ini adalah salah satu bentuk kepedulian sosial yang selalu ditanamkan oleh IPHI kepada para anggotanya, sebagai bagian dari implementasi nilai-nilai yang diajarkan dalam ibadah haji.
Selanjutnya, acara pengajian diisi dengan tausiyah dari KH. Hasan Ashari. Dalam Mauidhoh Hasanahnya, beliau mengucapkan selamat datang kepada para jamaah haji yang baru. KH. Hasan Ashari mengapresiasi para jamaah haji karena haji adalah ibadah yang kompleks yang memerlukan niat yang kuat, tubuh yang sehat, dan biaya yang tidak sedikit untuk menunaikannya. Beliau juga menguraikan makna mendalam tentang ibadah haji dan menjelaskan latar belakang penyematan gelar Haji dan Hajjah kepada mereka yang telah menunaikan rukun Islam kelima tersebut.
KH. Hasan Ashari menekankan pentingnya menjaga kemabruran haji dengan terus berbuat baik dan memperbaiki diri. Menurut beliau, haji mabrur adalah haji yang dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi diri sendiri, tetapi juga bagi lingkungan sekitar. Oleh karena itu, beliau mengajak seluruh jamaah haji untuk terus meningkatkan kualitas ibadah dan amal sholeh mereka.
Para jamaah haji yang hadir, sekitar 130 orang, mengikuti acara dengan khusyuk dan penuh perhatian. Mereka sangat antusias mendengarkan penjelasan dari KH. Hasan Ashari yang memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai haji dan bagaimana mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Acara diakhiri dengan doa penutup yang dipimpin oleh KH. Hasan Ashari memohon agar seluruh jamaah haji senantiasa dalam lindungan Allah SWT dan diberikan kemudahan dalam menjalankan amanah sebagai haji yang mabrur.
Dengan suasana yang penuh kehangatan dan kekeluargaan, acara ini berhasil mempererat tali silaturahmi antar anggota IPHI serta meneguhkan komitmen mereka dalam mengamalkan ajaran Islam dengan lebih baik. Semoga pertemuan ini menjadi momentum untuk terus meningkatkan kualitas iman dan taqwa bagi seluruh anggota IPHI Bangunharjo.
Setelah acara selesai, pengurus IPHI diterima oleh Lurah Bangunharjo, Nurhidayat, di ruangannya untuk berbincang lebih lanjut. Suasana hangat dan penuh keakraban tersaji dalam pertemuan tersebut. Pak Lurah menyampaikan permohonan maafnya karena sebelumnya tidak bisa ikut membersamai di Pendopo lalu beliau menyampaikan apresiasinya atas kegiatan yang telah diselenggarakan oleh IPHI Ranting Bangunharjo dan mengungkapkan dukungannya terhadap program-program keagamaan yang diadakan di wilayahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua IPHI Ranting Bangunharjo. H. Ali Kusno, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan dari pemerintah kalurahan. Beliau juga membahas beberapa rencana kegiatan ke depan yang melibatkan lebih banyak partisipasi dari masyarakat, terutama dalam upaya peningkatan kesejahteraan sosial dan keagamaan.
Nurhidayat menanggapi dengan antusias dan menawarkan kerjasama yang lebih erat antara pemerintah kalurahan dan IPHI. Beliau menekankan pentingnya sinergi antara berbagai elemen masyarakat untuk mencapai tujuan bersama, terutama dalam membangun Bangunharjo yang lebih sejahtera dan religius.
Pertemuan tersebut juga menjadi ajang untuk bertukar pikiran mengenai berbagai isu sosial dan keagamaan yang dihadapi oleh masyarakat Bangunharjo. Lurah Nurhidayat menyatakan kesiapan pemerintah kalurahan untuk mendukung setiap inisiatif yang positif dan bermanfaat bagi warga.
Dengan semangat kebersamaan yang tinggi, semua pihak berkomitmen untuk terus bekerja sama demi kemajuan dan kesejahteraan Bangunharjo. []
Komentar atas Pertemuan Rutin IPHI Ranting Bangunharjo & Penyambutan Jamaah Haji Tahun 2024
Formulir Penulisan Komentar
Info Kalurahan
Instansi Terkait
Pemerintah Kabupaten Bantul
Jl. Robert Wolter Monginsidi No.1 Bantul
Web: KLIK DISINI | Fb: KLIK DISINI
Pemerintah Kapanewon Sewon
Jl. Parangtritis Km 6, Sewon, Bantul
(0274) 379168 | Web: KLIK DISINI
Puskesmas Sewon II
Jl. Parangtritis Km 6, Sewon, Bantul
(0274) 445248
| Fb: KLIK DISINI
Web: KLIK DISINI KUA Sewon Jl. Parangtritis Km 5.6, Sewon, Bantul (0274) 384018
| Web: KLIK DISINI POLSEK Sewon Jl. Parangtritis Km 5.6, Sewon, Bantul (0274) 376559
| Web: KLIK DISINI KORAMIL 04/Sewon Jl. Parangtritis Km 5, Sewon, Bantul (0274)
| Web: KLIK DISINI
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- Siswi SMKN 1 Bantul Jalani PKL: Belajar Pemasaran Sambil Dukung Produk UMKM Lokal Bangunharjo
- Peringatan Hari Gizi Nasional 2025 di Kalurahan Bangunharjo
- Lurah Bangunharjo Apresiasi Budidaya Pepaya Unggul Milik Faturahman di Padukuhan Pandeyan
- Meriahkan Ulang Tahun FORTAM ke-21 dengan Lomba Mancing, Jalan Sehat, dan Senam Sehat
- Kegiatan Pengajian Ahad Legi di Masjid Al-Istiqomah: Harmoni Sosial dan Spiritualitas di Bulan Rajab
- Distribusi Subsidi Pendidikan untuk Siswa Kurang Mampu dan Berprestasi
- Pelaksanaan Ujian Masuk Staf Honorer Kalurahan Bangunharjo
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License