Kalurahan Bangunharjo Gelar Apel Siaga dan Pembinaan Satlinmas Jelang Pemilu 2024

Sarif Jabroni, Anto & Yahya 05 Februari 2024 22:42:53 WIB

Oleh : Sarif Jabroni Dan Anto 

     (Bangunharjo, 05/02) - Dalam rangka mendukung kesuksesan Pemilu Tahun 2024, Pemerintah Kalurahan Bangunharjo telah menggelar Apel Siaga dan Pembinaan Linmas pada 5 Februari 2024. Apel dihadiri oleh 188 anggota Satlinmas dari 86 TPS di 17 Padukuhan seKalurahan Bangunharjo. Lurah Nurhidayat, S.Ag, M.S.I., menekankan pentingnya netralitas Satlinmas dan peran strategis Linmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Pemilu.

     Pak Lurah berharap peran serta Linmas dalam Pemilu nanti bisa berjalan lancar, kondusif, aman, damai tanpa ada gangguan. "Pemerintah Kalurahan Bangunharjo berharap Satlinmas tetap bersikap netral dan menjalankannya dengan penuh integritas, karena Pemilu damai aman dan tertib adalah tujuan kita," tegas Nurhidayat, S.Ag, M.S.I.

     Pak Lurah melanjutkan, "Peran Linmas saat ini sangat strategis, saya berharap Linmas menjaga fisik dan mental yang kuat, supaya nanti pada saat bertugas bisa melaksanakan ketugasan dengan sebaik-baiknya baik sebelum, saat, dan setelah pemilu. Dan setelah pemilu mari bersama-sama kita mendorong kembali terciptanya persatuan dan kesatuan di masyarakat, berilah pemahaman kepada masyarakat bahwa kita boleh berbeda dalam memanfaatkan hak politik kita, tapi kesatuan dan persatuan tidak boleh terkoyak."

     Apel Siaga kemudian dilanjutkan dengan Sosialisasi Tugas pengamanan TPS yang dipaparkan oleh Nova Kristianto, S.Pd, Sekretaris Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kalurahan Bangunharjo. Dalam sosialisasi, Nova Kristianto menuturkan bahwa petugas keamanan TPS mempunyai 3 tugas pokok yaitu pengamanan logistik, pengamanan pelaksanaan Pemilu, dan pengamanan pengembalian logistik ke PPK yang tersentral di Kalurahan Timbulharjo dan selanjutnya ikut menunggu di Kalurahan Timbulharjo sampai perhitungan dinyatakan selesai.[]

Komentar atas Kalurahan Bangunharjo Gelar Apel Siaga dan Pembinaan Satlinmas Jelang Pemilu 2024

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Info Terkini



HALAL BIHALAL PAMONG DAN STAF BERSAMA LURAH KALURAHAN BAGUNHARJO

Hotline

WACenter Bangunharjo

Instagram Resmi Bangunharjo


Info Kalurahan

AGENDA KALURAHAN 2024

Gratis!HALAL,PIRT & NIB

Alur Layanan Mandiri

Syarat Persuratan

APBKal Tahun 2023

APBKal Tahun Sebelumnya

Instansi Terkait

null

Pemerintah Kabupaten Bantul

Jl. Robert Wolter Monginsidi No.1 Bantul

Web: KLIK DISINI | Fb: KLIK DISINI



null

Pemerintah Kapanewon Sewon

Jl. Parangtritis Km 6, Sewon, Bantul

(0274) 379168 | Web: KLIK DISINI



null

Puskesmas Sewon II

Jl. Parangtritis Km 6, Sewon, Bantul

(0274) 445248 | Fb: KLIK DISINI

Web: KLIK DISINI



null

KUA Sewon

Jl. Parangtritis Km 5.6, Sewon, Bantul

(0274) 384018 | Web: KLIK DISINI



null

POLSEK Sewon

Jl. Parangtritis Km 5.6, Sewon, Bantul

(0274) 376559 | Web: KLIK DISINI



null

KORAMIL 04/Sewon

Jl. Parangtritis Km 5, Sewon, Bantul

(0274) | Web: KLIK DISINI

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookGoogle PlussYoutube

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License